Gus Muhaimin dikenal, lantaran ide-idenya dalam upaya mengambil manfaat dari surplus demografi, dengan menekankan pentingnya anak muda diberi akses seluas-seluasnya untuk mengembankan diri melalui beasiswa pendidikan, akses permodalan bagi yang berwirausaha, dan kesempatan luas bagi yang berminat terjun ke dunia politik dan pemerintahan.
PKBTalk24, Jakarta ~ Gerakan Milenial Ciracas, Jakarta Timur menambah daftar panjang barisan relawan pendukung Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin untuk maju sebagai Calon Presidan (Capres) atau Calon Wakil Presiden (Cawapres) di Pilpres 2024.
Gerakan Milenial Ciracas menilai Gus Muhaimin sebagai figur tepat untuk menjadi kandidat presiden 2024. Itu antara lain yang menjadi alasan mengapa mereka menggelar deklarasi dukungan Gus Muhaimin Capres 2024.
“Kita mewakili generasi milineal di wilayah Ciracas, Jakarta Timur mendukung Gus Muhaimin sebagai Presiden 2024. Kami memandang bahwa Gus Muhaimin sebagai politisi yang memahami aspirasi generasi muda. Politisi yang aktivis sejak mahasiswa dan terus mendorong generasi muda milenial untuk tampil ikut mengubah nasib bangsa melalui jalur politik,” ujar Arrafi Shidqi, Koordinator Gerakan Milenial Ciracas, usai deklarasi dukungan Gus Muhaimin Presiden 2024, di Jalan Raya Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (25/6/2023)
Menurut Arrafi, Gerakan Milenial Ciracas mendukung upaya Gus Muhaimin mendorong generasi milenial dan generasi Z untuk tampil menjadi lokomotif perubahan masa depan bangsa melalui jalur politik. Gus Muhaimin dikenal, lantaran ide-idenya dalam upaya mengambil manfaat dari surplus demografi, dengan menekankan pentingnya anak muda diberi akses seluas-seluasnya untuk mengembankan diri melalui beasiswa pendidikan, akses permodalan bagi yang berwirausaha, dan kesempatan luas bagi yang berminat terjun ke dunia politik dan pemerintahan.
“Kami mengapresiasi ide-ide Gus Muhaimin atau Cak Imin mengajak generasi muda terlibat dalam proses politik di pemilu 2024, agar anak-anak muda bisa terlibat dalam proses kebijakan negara. Dan ini diwujudkan dengan merekrut anak-anak muda menjadi Caleg dari PKB baik di level daerah maupun nasional,”ujar Arrafi.
Peduli dengan isu anak muda dan lingkungan
Sebagaimana diketahui, Gus Muhaimin adalah politisi dengan latar belakang santri, sehingga komitmennya terhadap nilai-nilai Islam dan kemajuan umat Muslim di Indonesia tidak diragukan lagi.
“Misalnya terkait bagaimana agar nilai-nilai Islam yang ramah, sejuk dan moderat, toleran sesuai karakter idiologi ahlussunnah waljamaah bisa menjadi perekat dan penguat persatuan bangsa dan perdamaian dunia. Cak imin sangat fasih bicara tentang isu-isu seputar maslah ini,”ujarnya.
Satu lagi, yang membuat anak muda milenial tertarik mendukung Gus Muhaimin menjadi pemimpin di level nasional ialah karena Gus Muhaimin dan partai yang dipimpinnya, PKB memiliki kepedulian yang tinggi terhadap isu perubahan iklim global.
“Ada isu pangan dan kemandirian pangan di sana. Juga ada isu seputar keseimbangan lingkungan yang perlu dijaga selaras dengan tagline PKB sebagai “Partai Hijau” yang memiliki motivasi tinggi mendorong lahirnya inovasi bagi energi terbarukan, dan mengurangi dampak negative lingkungan. Ini ide-ide yang terus terang milenial banget,”kata Arrafi penuh semangat. (***)