PKBTalk24, Jakarta ~ Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB, Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Muhaimin menyatakan bahwa watak dasar Nahdlatul Ulama (NU) adalah berpikir tentang negara.
Hal itu disampaikan Ketum DPP PKB Cak Imin atau Gus Muhaimin di hadapan wartawan pada pembukaan Sarasehan Nasional Satu Abad NU, yang dilaksanakan di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Senin (30/1/2023).
“NU itu watak dasarnya adalah kekuatan politik. Sehingga watak dasar perjuangannya sejak awal adalah berpikir tentang negara, berpikir tentang pemerintahan,” ujar Gus Muhaimin.
Karena itu PKB, jelas Muhaimin, siap menjadi garda terdepan memerjuangkan aspirasi politik warga NU. Di sisi lain, perjuangan politik NU sejak pra-kemerdekaan sampai hari ini masih berjalan dengan baik.
“Kita melalui forum sarasehan ini akan minta para pakar, para tokoh untuk memberikan refleksi sekaligus rekomendasi-rekomendasi, khususnya rekomendasi politik buat perjuangan PKB dan NU di masa yang akan datang,” ujar Muhaimin.
“Di tahun-tahun politik tentu satu saja, seluruh aspirasi warga NU yang grassroot-nya kuat, banyak yang masih belum beruntung secara ekonomi, pesantren-pesantren masih terbatas fasilitasnya, itulah perjuangan kita,” ujar Wakil Ketua DPR RI bidang Kokesra.